7 Manfaat Buah Pepaya Untuk Ayam Laga

Pepaya seperti yang kita tahu adalah buah yang banyak kita temukan dikehidupan sehari hari. Buah ini memang banyak disukai disemua kalangan di indonesia. Ciri buah ini berbentuk lonjong, dan buah yang matang bertekstur lembut berwarna kuning dan rasanya manis. Rasa manis dari buah papaya ini sangat khas dan ini lah yang membuat buah ini disukai orang orang di Nusantara. Buah pepaya banyak ditanam di Indonesia karena iklim di indonesia sangat cocok untuk membudidayakannya. Indonesia adalah wilayah yang beriklim tropis, ini pun sama seperti wilayah asal dari bual pepaya yaitu amerika latin.

 

fungsi getah pepaya untuk ayam aduan


Manfaat Pepaya Untuk Ayam Aduan

Bicara tentang buah pepaya, selain rasanya yang lezat ternyata buah ini memiliki banyak manfaat untuk ayam aduan yang penting untuk kita ketahui sebagai penghobi ayam laga. Namun sebelun kita membahas itu perlu kita ketahui kandungan  nutrisi dan zat gizi pada buah Pepaya  dalam 152 gram :


Kandungan Pepaya untuk pakan ayam

  • Kalori: 59
  • Karbohidrat: 15 gram.
  • Serat: 3 gram.
  • Protein: 1 gram.
  • Vitamin C: 157 persen kebutuhan harian.
  • Vitamin A: 33 persen kebutuhan harian.
  • Folat: 14 persen kebutuhan harian.
  • Potasium: 11 persen kebutuhan harian.

 

Selain itu, pepaya juga mengandung nutrisi lainnya, seperti kalsium, magnesium, vitamin B, dan K. Pepaya juga mengandung antioksidan bernama karotenoid salah satunya yaitu likopen. Buah ini juga mengandung enzim papain.

 

Setelah kita mengetahui kandungan dari buah pepaya maka kita dapat mengetahui manfaat dari buah ini yang sekiranya bermanfaat unuk ayam aduan, sebagai berikut :

 

Melancarkan Pencernaan Ayam Aduan

Kerena buah Pepaya memiliki kandungan serat yang cukup tinggi maka buah ini mampu melancarkan pencernaan ayam aduan. Selain serta yang tinggi, pepaya juga mengandung enzim papain yang memudahkan protein untuk dicerna didalam tubuh sehingga akan membuat sistem pencernaan ayam menjadi lebih sehat dan mencegah diare.

 

Meningkatkan Kesehatan Mata Ayam Aduan

Kandungan akan vitamin A, vitamin A sangat baik dalam menjaga kelembapan kornea mata hal inilah yang akan membuat mata dari ayam aduan tetap terlumasi dengan baik.

 

Meningkatkan Nafsu Makan Ayam Aduan

Buah Pepaya memiliki khasiat untuk meningkatkan nafsu makan ayam aduan. kandungan vitamin b kompleks yang ada pada buah pepaya sangat baik untuk mendongkrak nafsu makan ayam aduan kembali normal. Apabila kita mendapati ayam kita memiliki nafsu makan yang menurun, maka berikanlah buah papaya sebagai alternatif untuk meningkatkan nafsu makan ayam laga.

 

Meningkatkan Daya Tahan Tubuh Ayam Aduan

Kayanya Vitamin C pada buah papaya membuatnya berkhasiat untuk meningkatakn sistem kekebalan tubuh ayam aduan sangat penting untuk menunjang kondisi fisik dan kesehatan dari ayam aduan.

 

Mempercepat Pertumbuhan Bulu Ayam Aduan

Kandungan banyak vitamin dan mineral yang ada pada buah pepaya sangat membantu mempercepat pertumbuhan bulu pada ayam aduan, selain itu buah ini juga menjaga kesehatan dari bulu ayam aduan.

 

Meningkatkan Kualitas dan Jumlah Sperma Ayam Jantan

Ayam Aduan yang sedang kita kembangbiakan akan cocok diberikan asupan seperti buah papaya ini. ayam jantan (pacek) yang diberikan buah papaya dalam masa pijah namun banyak betina yang harus buahi maka kualitas serta jumlah sperma dapat dipenuhi dan mengurangi telur persentase telur infertil.

 

Meningkatkan Kinerja Jantung Ayam Aduan

Kandungan vitamin C dan likopen pada buah pepaya dipercaya mampu meningkatkan kemampuan jantung ayam aduan menjadi maksimal. Hal ini akan berdampak baik untuk sirkulasi oksigen serta stamina ayam aduan menjadi lebih stabil.

 

Berdasarkan beberapa manfaat yang kita ketahui dari buah papaya untuk ayam bangkok. Maka pemberian bauh papaya sangat dianjurkan untuk kita jadikan asupan ayam aduan. Pemberian buah pepaya pada ayam aduan bisa dilakukan setiap hari. Pemberian buah papaya baik dilakukan pada pagi hari sebagai sarapan untuk ayam aduan.

 

Demikianlah artikel ini tentang manfaat buah papaya untuk ayam aduan. Semoga artikel ini bermanfaat untuk para penghobi ayam laga di indonesia.

 

Thanks For Reading... Salam Guyub !!!

 

  

Post a Comment

0 Comments